Skip to main content

Cara Menghentikan Pulsa Indosat yang Kena Sedot tanpa Ketahuan dari Anda

Cara Menghentikan Pulsa Indosat yang Kena Sedot tanpa Ketahuan dari Anda Cara Menghentikan Pulsa Indosat yang Kena Sedot tanpa Ketahuan dari Anda

Pernah kah Anda mengalami masalah pemotongan / penyedotan pulsa tanpa Anda sadari sendiri? Lalu sebenarnya apa sih penyebab pulsa Anda bisa terpotong padahal Anda tidak pernah menggunakan nya untuk kepenting data Internet atau pun nelpon seseorang.


Dalam halaman ini, saya akan memberikan beberapa trik terbaru untuk mencegah / menghentikan penarikan pulsa Indosat dengan cepat. Sebelum menuju halaman pembahasan adakalanya kita kenali terlebih dahulu tentang penyebab pemotongan pulsa Indosat yang Anda alami.


Alasan pertama adalah pernah kah Anda mendaftarkan kartu Indosat Anda dengan layanan berupa SMS? Misalnya seperti Anda menggirim pesan ke nomor layanan berlangganan contohnya " Ketik Sedot kirim ke 9922 " jika Anda pernah melakukan hal itu, maka otomatis pulsa Anda akan kena sedot.

Alasan kedua, Pernah kah Anda saat melakukan browsing di internet misalnya seperti membuka Google menggunakan Operamini dan masuk ke situs yang menggunakan sistem premium contohnya " Selamat Nomor Anda terpilih sebagai Pemenang Silahkan kirim ke nomor 9922 " ini adalah satu jebakan browser yang membuat kartu Anda menjadi berlangganan.

Lalu yang menjadi inti dari pertanyaan mengenai kasus diatas! Bagaimana menghentikan pulsa yang kena sedot sendirinya kususnya untuk kartu Indosat?  Ada banyak cara, namun saya membagikan cara yang mudah dan simple saja. Jadi Anda pasti paham dengan trik yang saya ulas ini.

Cara Menghentikan Status Paket Berlangganan Kartu Indosat


Anda bisa cek dulu status kartu paket Anda dengan menekan *185*4*1# disana akan dijelaskan tentang status kartu Indosat mulai dari jenis kontent berlangganan dan juga IRING atau semacamnya.

Ada 5 Daftar tulisan yang tampil

- Kontent

Kontent maksudnya adalah status kartu Anda yang berlangganan seperti SMS premium misalnya sejenis SMS yang menarik pulsa.

- IRING

IRING adalah nada sambung, misalnya seperti saat seseorang nelpon nomor Anda dan mendengarkan lagu yang Anda pilih sebagai nada lagu.

- SPOTIFY

Kumpulan lagu yang bisa Anda beli dan juga dengan cara berlangganan. Untuk mendapatkan Aplikasi Spotify bisa Anda cari di Playstore.

- IFLIX

Paket streming video secara online yang dikususkan untuk pengguna Indosat, Anda bisa juga menghentikan paket berlangganan IFLIX ini jika memang tidak di perlukan.

- Google carier Billing

Google Billong ini adalah layanan beruapa alat pembayaran untuk Anda yang ingin membeli aplikasi yang berada di Google Play dan Playstore.

Cara Menghentikan Pulsa Indosat yang Kena Sedot tanpa Ketahuan dari Anda Cara Menghentikan Pulsa Indosat yang Kena Sedot tanpa Ketahuan dari Anda

Jadi untuk bisa menghentikan berbagai macam status paket Indosat Anda, agar pulsa tidak kena sedot lagi, caranya Anda pilih nomor 1.Kontent > 2. Unreg Semua Layanan. Untuk lebih cepatnya dalam menghentikan status paket Indosat, bisa tekan kode *185*4*1*2#.

Jika sudah selesai, Anda juga bisa melihat berbagai macam data transaksi terakhir kartu Indosat dengan cara menekan kode *185*3#

Maka akan ada berbagai macam pilihan, mulai data transaksi kartu indosat Anda, pemakaian data indosat terakhir, pemakaian pulsa indosat terakhir dan juga biaya SMS indosat terakhir.

Cara Menghentikan Pulsa Indosat yang Kena Sedot tanpa Ketahuan dari Anda Cara Menghentikan Pulsa Indosat yang Kena Sedot tanpa Ketahuan dari Anda

  1. Transaksi 24 jam terakhir kartu indosat
  2. Tiga data Internet terakhir kartu indosat
  3. Tiga Panggilan Terakhir kartu indosat
  4. Tiga Biaya SMS Terakhir kartu indosat
  5. Tiga Paket Terakhir kartu indosat 
Silahkan Anda pilih sesuai dengan informasi yang Anda butuhkan.

Demikian beberapa trik Indosat yang dapat saya bagikan kali ini, kususnya untuk di bagian cara menghentikan penyedotan pulsa Indosat dengan mudah. Jika ada penjelasan yang kurang Anda pahami, silahkan tulis pertanyaan Anda lewat kolom komentar blog ini.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar